PWD Cirebon, Relawan TIK dan IPNU Gelar Bhakti Sosial - cirebon.co

Breaking

Sunday, 3 June 2018

PWD Cirebon, Relawan TIK dan IPNU Gelar Bhakti Sosial


Komunitas Hobi Mobil Panther se wilayah III Cirebon atau Panther Wong Dewek bersama Relawan TIK Kota Cirebon sukses menggelar kegiatan Bhakti Sosial, Santunan Yatim Piatu beserta Buka Bersama di Pondok Pesantren Al Hadi, Kemantren, Kabupaten Sumber.

Turut meramaikan kegiatan, Manajemen Dongen Inspiratif, IPNU Kabupaten Cirebon, Jingga Media, Komunitas Blogger Cirebon serta Generasi Pesona Indonesia Cirebon, puluhan anak yatim serta santri Pondok Pesantren setempat antusias dan merasa terhibur. Terlebih, RTIK juga menggelar edukasi sosialisasi internet sehat.

Penyerahan Santunan Secara Simbolis, Oleh Ketua PWD, Heri Sunaryo (kedua dari kiri) kepada Pengurus Pon Pes Al Hadi 
Pengasuh Pondok Pesantren Al Hadi, Ustadz Ikhsan dalam sambutannya, mengapresiasi kegiatan tersebut. Menurutnya, selain menjadi ajang silaturahmi lintas komunitas. Bakti Sosial juga membawa pesan kepedulian untuk berbagi kepada anak yatim di bulan ramadhan.

“Pesantren kami, baru berdiri dua tahun. Fokus pada pendidikan Tahfidz Qur’an, serta ingin mengembangkan sekolah terpadu. “ Ungkap Ustadz alumnus Pondok Pesantren Lirboyo tersebut.

Sementara Heri Sunaryo, Ketua Komunitas Panther Wong Dewek (PWD Cirebon) melalui Deni VW selaku pendiri PWD menyampaikan ungkapan terima kasihnya kepada pengurus Pondok Pesantren Al Hadi atas kesediaannya berkenan menerima kunjungan dan pemberian dari PWD Cirebon.

“Juga kepada teman-teman RTIK, IPNU, Blogger, Genpi dan lainnya, sehingga acara ini berjalan lancar. Kami ucapkan terima kasih,” imbuhnya.

Foto bersama, Usai Santunan
Heri juga menambahkan, melalui kegiatan tersebut, PWD Cirebon dapat menunjukan eksistensi dengan berbagi serta bersilaturahmi dengan beberapa komunitas.

“Semoga kolaborasi ini dapat terus dijaga dan dikembangkan,” tutup Heri.

Acara yang digelar pada, Minggu (3/6) tersebut sedikitnya dihadiri oleh belasan anak Yatim Piatu, serta puluhan santri dan anak-anak dari lingkungan setempat. Antusiasme dan kebahagaiaan anak-anak terlihat, saat Dini Maulida dari Manajemen Pendongen Cirebon menghibur dengan dongen jenakanya. Jelang santap takjil bersama, perwakilan IPNU Kabupaten Cirebon memberikan siraman rohani kepada seluruh peserta yang hadir.

Antusiasme Anak Yatim saat mendengarkan dongen oleh Dini Maulida (Ka BA-S-MA)



No comments:

Post a Comment