Cirebon : Sebanyak 17 posko mudik lebaran didirikan di sejumlah titik jalur mudik di Kabupaten Cirebon. Posko tersebut akan melayani dan membantu para pemudik yang melintasi Kabupaten Cirebon.
Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Arif Budiman menuturkan, 17 posko yang akan didirikan, akan dibangun di jalur Tol dan jalur arteri yang digunakan oleh para pemudik.
" 3 posko akan dibangun di rest area tol, sedangkan sisanya dijalur arteri," kata Arif, saat Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Lodaya, Jumat 22 April 2022.
Arif menuturkan, disejumlah posko tersebut, nantinya disediakan fasilitas pemeriksaan kesehatan, yang akan ditangani oleh tenaga kesehatan dari Dinkes Kabupaten Cirebon.
Selain untuk memeriksa kesehatan, para pemudik juga bisa mendapatkan vaksinasi disejumlah posko mudik yang sudah ditunjuk. Ada sebanyak 7 posko mudik yang difasilitasi pelayanan vaksinasi.
"Untuk posko vaksinasi, didirikan di rest area tol, dan sejumlah posko besar," kata Arif.
Arif juga menambahkan, bahwa saat arus mudik dan balik lebaran tahun ini, ada sebanyak 2.600 petugas gabungan yang akan terlibat mengamankan arus mudik.
"1.290 diantaranya, merupakan anggota Polri," kata Arif.
Sementara itu, Bupati Cirebon Imron mengatakan, Pemerintah Kabupaten Cirebon bekerjasama dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), siap bekerjasama untuk menyukseskan pelaksanaan arus mudik lebaran 2022.
Menurut Imron, pihaknya berharap pada arus mudik kali ini, para pemudik bisa aman dan selaman dalam perjalanan. Bukan hanya di perjalanan, Imron juga berharap para pemudik juga aman dari Covid 19.
"Semoga aman diperjalanan dan aman dari Covid 19," kata Imron.
No comments:
Post a Comment