![]() |
Balon udara dari Jateng nyasar hingga ke Kuningan |
Cirebon : Balon udara berukuran besar yang diduga diterbangkan dari wilayah Jawa Tengah, nyasar hingga ke wilayah Kuningan Jawa Barat.
Balon udara berbahan plastik ini, mendarat diatas kabel listrik di Kelurahan Cijoho Kabupaten Kuningan, Minggu 13 April 2025 malam.
Mendaratnya balon udara dipemukiman warga ini, sempat membuat sejumlah warga panik. Karena warga menghawatirkan terjadinya kebakaran akibat peristiwa tersebut.
Warga kemudian menghubungi Pemadam Kebakaran, yang kantornya tidak jauh dari lokasi kejadian.
"Kami terima laporan dari warga, ada balon udara yang nyangkut di kabel listrik," kata Ade Setiawan, petugas Damkar Kuningan, Senin 14 Maret 2025.
Saat dilakukan evakuasi oleh pihak Damkar, petugas juga menemukan benda diduga petasan berukuran besar, yang ada didalamnya.
Ia menduga, petasan dengan ukuran 4x15 sentimeter ini, bisa meledak setiap saat, bila tidak segera diamankan segera.
"Balonnya sudah tidak ada bahan bakarnya, cuma ada petasan saja," ujar Ade.
Menurut Ade, berdasarkan pengamatannya, balon udara tersebut, sangat mirip dengan balon udara yang biasa diterbangkan dari wilayah Jawa Tengah.
Namun pihaknya sendiri belum mengetahui, darimana balon udara dengan bahan plastik bening ini berasal. Untuk saat ini, balon udara tersebut diamankan di Mako Damkar Kabupaten Kuningan.
Pihaknya sendiri meminta kepada warga, untuk tidak menerbangkan balon udara, karena bisa membahayakan. Apalagi, saat ini angin sedang cukup kencang.
"Kami minta, warga untuk tidak menerbangkan balon udara lagi," ujar Ade.
No comments:
Post a Comment